9 Macam Penyakit Hati/Jiwa yang Harus Kita Hindari

Senin, 03 Desember 2012


Dalam tubuh manusia ada dua macam penyakit, yaitu penyakit jasmani dan penyakit rohani. Penyakit jasmani biasanya mudah terdeteksi dengan rasa tidak enak yang dialami tubuh, sedangkan penyakit rohani agak sulit karena terkadang orang yang terkena penyakit merasa biasa-biasa saja dan tidak menyadarinya. Berikut merupakan definisi beberapa penyakit jiwa yang harus kita hindari, diantaranya adalah: 

1. Khianat 
Khianat adalah sikap hidup manusia yang tidak bisa dipercaya dan tidak bertanggung jawab terhadap apa saja yang telah menjadi tanggungannya.

 2. Bakhil 
Bakhil ialah sifat yang sangat hemat dengan apa yang menjadi miliknya, dan karena saking hematnya sehingga merasa berat mengeluarkan zakat dan shadaqah serta memberi orang lain. 

3. Dengki 
Dengki adalah sikap tidak senang atas kenikmatan yang diperoleh orang lain, dan berusaha untuk menghilangkan nikmat itu dari orang yang didengki, baik dengan maksud kenikmatan tersebut berpindah ke tangannya sendiri atau tidak.

4. Sombong 
Sombong adalah sikap manusia yang menganggap dirinya lebih berharga, lebih mulia, dan lebih terhormat, lebih kuat, lebih gagah, lebih pandai daripada orang lain. Dan biasanya orang yang memiliki sikap seperti ini sangat mudah menolak kebenaran jika tidak sesuai dengan hawa nafsunya. 

5. Aniaya 
Aniaya atau yang lebih dikenal dengan istilah dhalim (baca: zolim) adalah sikap melampaui batas yang telah ditentukan dan meletakkan sesuatu bukan pada tempatnya. 

6. Marah 
Marah adalah luapan emosi seseorang yang disertai dengan gejolak didalam jiwa dengan keinginan untuk menyerang sesuatu. Marah ada dua macam yakni marah yang tercela dan marah yang terpuji. Adapun marah yang terpuji adalah marah kepada sesuatu yang pantas untuk dimarahi, sedangkan yang tercela adalah marah berlebih-lebihan bahkan tidak pada tempatnya. 

7. Dusta 
Dusta adalah pernyataan tentang sesuatu yang tidak cocok dengan keadaan yang sebenarnya.

8. Tipu daya 
Tipu daya adalah sifat yang sengaja memperdaya orang lain sehingga orang itu menderita kerugian. 

9. Munafik 
Munafik dapat didefinisikan : sifat yang berdusta ketika berkata, berkhianat apabila dipercaya, ingkar apabila berjanji dan berbuat curang ketika berdebat. 

Demikian sembilan macam penyakit jiwa yang harus kita hindari agar kita dapat hidup lebih sehat dan mendapat keberkahan yang banyak. 


Sumber Inspirasi : A R Hanif dan Drs. Lubis Salam

Article :

0 comments:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes